Hukrim

Viral di Medsos, Satlantas Tertibkan Parkir Liar di Jalan Sultan Syarif Kasim

17
×

Viral di Medsos, Satlantas Tertibkan Parkir Liar di Jalan Sultan Syarif Kasim

Sebarkan artikel ini
Teks foto: Petugas Satlantas Polresta Pekanbaru menertibkan deretan sepeda motor yang terparkir di badan Jalan Sultan Syarif Kasim, tepat di depan SMP Negeri 1 Pekanbaru, Minggu (18/1/2026).

HarianUpdate.com | Pekanbaru – Deretan sepeda motor yang terparkir di badan Jalan Sultan Syarif Kasim, tepat di depan SMP Negeri 1 Pekanbaru, sempat memicu gangguan arus lalu lintas. Pemandangan tersebut menjadi perhatian publik setelah videonya beredar luas di media sosial.

Dalam rekaman siaran langsung akun TikTok RIBB, terlihat sejumlah kendaraan roda dua berjajar memakan sebagian ruas jalan. Kondisi itu membuat pengendara yang melintas harus memperlambat laju dan bergantian mencari ruang untuk melewati lokasi.

Merespons informasi yang viral tersebut, Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru langsung mendatangi lokasi untuk melakukan penertiban. Petugas membubarkan kerumunan sekaligus memberikan edukasi kepada pemilik kendaraan agar tidak lagi memarkirkan motor di badan jalan.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru AKP Satrio membenarkan adanya penindakan tersebut. Menurutnya, langkah cepat diambil untuk mencegah kemacetan lebih parah dan potensi kecelakaan.

“Kami sudah memberikan imbauan dan meminta para pengendara meninggalkan lokasi. Setelah itu mereka langsung membubarkan diri,” ujar AKP Satrio, Minggu (18/1/2026).

Ia menegaskan, penggunaan badan jalan sebagai area parkir melanggar aturan dan membahayakan keselamatan pengguna jalan lainnya. Satlantas akan terus meningkatkan pengawasan di titik-titik rawan parkir liar, terutama di kawasan sekolah dan pusat aktivitas masyarakat.

Kepolisian mengimbau warga agar lebih disiplin mematuhi rambu dan ketentuan lalu lintas. Ketertiban berlalu lintas, menurut AKP Satrio, menjadi tanggung jawab bersama untuk menciptakan kondisi jalan yang aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh pengguna. (Ir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *