Nasional

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kanwil Ditjenpas Riau Rawat Tanaman Jagung dan Terong

13
×

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kanwil Ditjenpas Riau Rawat Tanaman Jagung dan Terong

Sebarkan artikel ini
Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kanwil Ditjenpas Riau Rawat Tanaman Jagung dan Terong
Teks foto: Kepala Kanwil Ditjenpas Riau, Maizar, saat memberikan arahan untuk peningkatan Ketahanan Pangan, di kantor Ditjenpas Riau, Pekanbaru, Jumat (30/1/2026). Ed/HUC

HarianUpdate.com | Pekanbaru – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Riau terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan melalui pemanfaatan lahan kantor secara produktif. Salah satu upaya yang dilakukan yakni perawatan rutin tanaman jagung dan terong yang dibudidayakan di area lahan Kanwil Ditjenpas Riau.

Kegiatan perawatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (30/1/2026) dengan melakukan penyiraman dan pengecekan kondisi tanaman. Langkah ini bertujuan untuk memastikan tanaman tumbuh dengan baik serta menghasilkan panen yang optimal.

Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Riau, Maizar, mengatakan bahwa pemanfaatan lahan kosong di lingkungan kantor merupakan bagian dari dukungan terhadap program strategis pemerintah, khususnya di bidang ketahanan pangan.

“Budidaya tanaman jagung dan terong ini merupakan bentuk komitmen kami dalam mendukung program ketahanan pangan, sekaligus bagian dari implementasi 15 Program Aksi yang dicanangkan di lingkungan pemasyarakatan,” ujar Maizar, kepada wartawan Harianupdate, Jumat (30/1/2026).

Ia menjelaskan, selain memberikan nilai manfaat secara ekonomi dan pangan, kegiatan ini juga bertujuan menumbuhkan kesadaran seluruh pegawai terhadap pentingnya menjaga lingkungan dan memaksimalkan potensi lahan yang tersedia.

“Melalui kegiatan sederhana seperti perawatan tanaman ini, kami ingin menanamkan budaya kerja yang peduli lingkungan, produktif, dan berkelanjutan,” tambahnya.

Tanaman jagung dan terong yang dikembangkan di lahan kantor tersebut dirawat secara berkala oleh jajaran Kanwil Ditjenpas Riau. Perawatan meliputi penyiraman, pembersihan gulma, serta pemantauan pertumbuhan tanaman agar terhindar dari hama dan penyakit.

Maizar berharap, hasil panen dari tanaman produktif ini nantinya dapat dimanfaatkan secara optimal dan menjadi contoh bagi satuan kerja pemasyarakatan lainnya dalam mengelola lahan kosong secara positif.

“Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi inspirasi, bahwa lahan terbatas pun dapat dimanfaatkan untuk mendukung ketahanan pangan sekaligus menciptakan lingkungan kerja yang hijau dan asri,” pungkasnya. (Ed)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *